Kecelakaan
2022-09-07 19:12:54 ~ Dimas
Rabu (07/09/2022) Pukul 17:00 WIB. Oro - Oro Dowo - Laporan masuk ke 112 menyampaikan informasi tentang Penanganan Kejadian Kecelakaan antara roda dua dengan roda dua di Jalan Welirang, Kelurahan Oro - Oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Merespon informasi tersebut Tim PMI Kota Malang langsung menuju lokasi kejadian. Diketahui Korban berinisial PJ Laki - Laki 61 tahun. Hasil pemeriksaan di lokasi kejadian menginformasikan bahwa korban mengeluh sakit di bagian pantat dan tulang ekor, abrasi di telapak tangan kiri. Korban tidak mau di rujuk dan diantar pulang, hanya penanganan dilokasi. (dim)